Wujud Syukur LSM GMBI KSM Cibinong Kab. Bogor Lewat Bukber Dan Santunan Anak Yatim

Wujud Syukur LSM GMBI KSM Cibinong Kab. Bogor Lewat Bukber Dan Santunan Anak Yatim

Bogor-Berindo

Masih dalam suasana pandemi Covid-19, LSM GMBI KSM Cibinong Kab. Bogor, khususnya kecamatan Cibinong, kabupaten Bogor tetap melaksanakan buka puasa bersama anak-anak  yatim piatu dengan cara protokol kesehatan.

500 takjil juga disiapkan diacara bukber tersebut.

“Marhaban ya ramadhan. Kami ingin buka puasa dan berbagi di bulan suci dengan memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu,” kata Rudi Bongsor selaku ketua KSM Cibinong. 

Menurutnya, dalam upaya terlaksananya acara, LSM GMBI KSM Cibinong Kab. Bogor menerapkan physical distancing sesuai yang diminta pemerintah. Namun giat sosial tersebut tetap bisa terealisasi.

“Alhamdulillahnya mereka ini benar-benar peduli dan patuh untuk jaga jarak, mencuci tangan  sebelum memasuki area acara,” imbuhnya, Kamis (28/4).

Untuk itu, lanjut dia, sebagai sesama tentunya saling membantu atau menolong ini tentunya dalam hal kebaikan, senantiasa membantu masyarakat yang kurang mampu dengan meningkatkan infaq dan sedekah di bulan Ramadhan. Sehingga apa yang sudah diberikannya tersebut bisa menjadi berkah dan bermanfaat bagi mereka.

Rudi juga menambahkan, 500 takjil dan paket sqntunan untuk anak-anak yatim yang diselenggarakan  atas dukungan dari jajaran pengurus KSM GMBI Cibinong.

“Ucap syukur atas keberkahan dibulan Ramadhan yang sebentar lagi seluruh umat muslim akan menyambut Idul Fitri dimana hari kemenangan bagi umat muslim, dan kegiatan ini merupakan bukti kepedulian kami terhadap masyarakat sekitar,” pungkas Rudi yang juga didampingi Sekdis Distrik Kab.Bogor, Kadiv Investigasi Distrik Kab. Bogor,  anggota KSM Gunung Putri Kab. Bogor, Sekdis Distrik Jakarta Utara beserta jajarannya, Lo LSM GMBI Chandra dari polres Kab.Bogor, KH. Wisnu Jagat Tirtayasa pimpinan Majlis Zikir Warosatul Aulia dan para anggota KSM Cibinong lainnya.

#Ricky